Berita

Beranda / Berita

Peringatan Hari Kartini ke-146 Kabupaten Tapin Tahun 2025


23 April 2025 Sekretariat Daerah Berita

Image

RANTAU,- Dalam rangka memperingati Hari Kartini ke-146 tahun 2025, Tim Penggerak PKK Kabupaten Tapin menyelenggarakan lomba menyanyi lagu daerah Banjar/Tapin. Bertempat di Aula Sekretariat PKK Kabupaten Tapin. Senin, 21 April 2025.

Dengan mengangkat tema "Spirit of Kartini, Tingkatkan Kreatifitas Perempuan untuk Tapin Maju dan Beriman". Peringatan hari Kartini yang di meriah kan dengan lomba menyanyi yang dibuka secara resmi oleh Bupati Tapin H Yamani dan di hadiri jajaran Forkopimda, para pimpinan SOPD, para Camat serta kepala bagian.

Untuk diketahui, peserta lomba kali ini berasal dari berbagai unsur organisasi perempuan di Kabupaten Tapin, seperti Tim Penggerak PKK Kabupaten Tapin, GOW, DWP, hingga organisasi wanita lainnya serta pengurus PKK kecamatan.

Setiap peserta wajib membawakan salah satu dari tiga lagu daerah pilihan, yaitu "Karindangan", "Uma Abah", atau "Langkar Banua Kita". Lomba ini dilaksanakan secara perorangan dan bertujuan untuk melestarikan budaya lokal serta menyalurkan kreativitas dan bakat seni perempuan Tapin.

Seperti yang diutarakan Bupati Tapin H Yamani, sebagaimana kita ketahui bersama peringatan hari kartini yang jatuh pada tanggal 21 april merupakan hari istimewa khususnya bagi semua kaum perempuan di indonesia. Raden ajeng kartini merupakan sosok pahlawan ibu pertiwi bagi kaum perempuan, rasa cintanya yang begitu dalam untuk Indonesia khususnya bagi semua kaum perempuan selalu dikenang dan dapat kita rasakan sepanjang masa.

Peringatan hari kartini merupakan wujud apresiasi dan kebanggaan kita sebagai warga negara indonesia terhadap raden ajeng kartini,

Kegiatan ini diharapkan menjadi wadah silaturahmi dan apresiasi seni, sekaligus mengenang semangat juang R.A. Kartini dalam memperjuangkan hak-hak perempuan Indonesia.

Peringatan hari Kartini dihadiri Ketua TP PKK Hj Faridah Yamani, ketua GOW Hj Elya Hartati, Ketua DWP Hj Mashuriyah serta ketua organisasi wanita di kabupaten Tapin lainnya.

Loading...